Kasus Covid-19 di Palangka Raya Meningkat

PALANGKA RAYA, Canal Berita — Dalam waktu empat hari terakhir kasus penyebaran Covid-19 di Kota Palangka Raya mengalami peningkatan. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Harian Satgas Covid-19 Palangka Raya, Emi Abriyani pada Senin 13 Juni 2022.

Wanita yang juga menjabat sebagai Kepala BPBD Palangka Raya itu menegaskan, sebelumnya di Palangka Raya hanya 1 sampai 2 orang yang terkonfirmasi, namun empat hari belakangan mencapai 8 orang.

“Total kasus aktif ada 11 orang, diantaranya 3 orang di rawat di rumah sakit dan sisa 8 orang isolasi secara mandiri,” terang Emi.

Disampaikan Emi, kasus tersebut merupakan transmisi lokal. Hal tersebut dikarenakan masyarakat mulai mengabaikan protokol kesehatan (Prokes), yaitu tidak menggunakan masker saat beraktifitas serta jarang mencuci tangan.

“Seperti kita lihat, masyarakat mulai mengabaikan menggunakan masker dan mulai berkerumun. Perlu diketahui juga belum tercapainya vaksinasi dosis 3 atau booster. Nah ini yang perlu diperhatikan sekarang ini, yaitu vaksin booster,” tegasnya.

Melihat kondisi tersebut, Emi menegaskan, pihaknya selaku Satgas Covid-19 akan mulai aktif kembali untuk sosialisasi pemakaian masker dan disiplin protokol kesehatan.

“Yang kita kwatirkan masuknya Covid-19 varian baru, memang sekarang belum ada di wilayah kita. Tetapi alangkah baiknya kita melakukan pencegahan,” imbuh wanita berhijab itu. (CNB1)