Empat Siswa Dari Lamandau Lolos Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi

NANGA BULIK, Canal Berita — Empat pelajar anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) asal Kabupaten Lamandau lolos seleksi sebagai kandidat anggota Paskibraka tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Lamandau, Luhut Tampubolon mengatakan, empat siswa dan siswi yang mewakili Lamandau dua antaranya dari sekolah SMA Bulik, SMA Sematu Jaya, dan SMA Delang.

Setiap kabupaten hanya mengirimkan empat wakilnya, dan akhirnya hasil dari seleksi Paskibraka, empat pelajar wakil Kabupaten Lamandau lolos menjadi kandidat untuk mengikuti Paskibraka tingkat Provinsi Kalteng,” katanya, Kamis 21 Juli 2022.

Luhut menyebutkan, terpilih sebagai Paskibraka tingkat provinsi empat siswa dan siswi ialah Rifa Indasari dari SMA 2 Bulik, Dian Lailatul Mutmaina dari Sekolah SMA 3 Bulik, Ihza Bintang Harpian dari SMKN 1 Sematu Jaya, dan Rojit dari SMA 1 Delang.

Kita patut bersyukur karena peserta didik kita mampu lolos menjadi paskibraka tingkat provinsi,” katanya.

Ia berharap agar ke empat perwakilan ini diberikan kelancaran, dengan dikukuhkan menjadi Paskibraka Tingkat Provinsi, dan semoga salah satu dari mereka mampu lolos ke tingkat nasional. (BS/CNB)