Masih Banyak Warga Gunung Mas Belum Memiliki KTP Elektronik, Anggota Dewan Imbau Disdukcapil Jemput Bola Pencatatan Adminduk

 KUALA KURUN,CanalBerita-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Gunung Mas atau Disdukcapil Gumas diimbau untuk melakukan jemput bola dalam pencatatan administrasi kependudukan Adminduk setempat.

Imbauan tersebut datang dari Anggota DPRD Gunung Mas Carles Frenky dari daerah pemilihan atau Dapil III Gumas  lantaran masih banyak ditemukan  warga di wilayah tersebut belum memiliki Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau e-KTP.

“Masih banyak masyarakat seperti di Dapil III Gumas yang belum memiliki KTP elektronik. Padahal KTP elektronik sangat penting dalam administrasi kependudukan,” katanya, pada Selasa, 19 Maret 2024.

Politisi Partai Golkar ini juga menjelaskan, selain masih banyak ditemukannya warga tidak memiliki e-KTP juga perlu dilakukan  pendataan warga yang pindah domisili, baik ke daerah Guumas  maupun keluar Gumas.

“Diharapkan dengan pencatatan adminduk yang masif tersebut, jumlah penduduk di Kabupaten Gunung Mas lebih akurat. Masifkan lagi inovasi jemput bola adminduk Disdukcapil Gunung Mas,” paparnya.

 

Penulis: adv
Editor: alfrid u gara