BMKG: Waspada Dampak Bencana di Wilayah Kalimantan Tengah

PALANGKA RAYA,CanalBerita- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG memperkirakan, hari ini 8-9 Maret 2023 mendatang di sejumlah wilayah Kalimantan Tengah masih berpeluang hujan sedang hingga lebat.

Dikutip canalberita.com dari laman website resmi BMKG Kalimantan Tengah  hujan yang terjadi dapat disertai petir/kilat dan angin kencang di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat, Sukamara, Lamandau dan Seruyan bagian Utara.

Berikutnya, Kabupaten Katingan, Kabupaten Gunung Mas, Barito Utara, Berito Timur, Barito Selatan, Pulang Pisau, Kapuas, dan Kota Palangka Raya.

“Waspada dan berhati-hati, dampak bencana yang ditimbulkan seperti genangan air, banjir, tanah longsor dan angin,” pesan BMKG Kalimantan Tengah.