Ini  Jumlah Penduduk Miskin di Kalimantan Tengah Tahun  2022

PALANGKA RAYA,CanalBerita–Persentase penduduk miskin pada September 2022 sebesar 5,22 persen, meningkat 0,06 persen poin terhadap September 2021 dan turun 0,06 persen poin terhadap Maret 2022.

Demikian disampaikan oleh Badan Pusat Statistik Kalimantan Tengah atau BPS Kalteng dalam rilisnya sebagaimana dilansir dari laman web resmi BPS Kalteng, 16 Januari 2023.

menurut BPS Kalteng, jumlah penduduk miskin pada September 2022 sebesar 144,52 ribu orang, naik 0,58 ribu orang terhadap September 2021 dan menurun 3,49 ribu orang terhadap Maret 2022.

Persentase penduduk miskin perkotaan pada September 2022 sebesar 5,09 persen, turun 0,08 persen poin dari Maret 2022. “Untuk wilayah perdesaan, persentase pendududk miskin sebesar 5,32 persen, juga mengalami penurunan 0,04 persen dari Maret 2022,” rinci BPS Kalteng.

Jumlah penduduk miskin perkotaan naik sebanyak 0,09 ribu orang dari 59,84 ribu orang pada Maret 2022 menjadi 59,93 ribu orang pada September 2022.

Pada periode yang sama jumlah penduduk miskin perdesaan juga turun sebanyak 0,66 ribu orang dari 85,26 ribu orang pada Maret 2022 menjadi 84,60 orang pada September 2022.

Garis Kemiskinan pada September 2022 tercatat sebesar Rp 584.939,-/kapita/bulan dengan komposisi Garis Kemiskinan Makanan sebesar Rp 453.342,- (77,50 persen) dan Garis Kemiskinan Bukan Makanan sebesar Rp 131.597,- (22,50 persen).

“Pada Maret 2022, secara rata-rata rumah tangga miskin di Kalimantan Tengah memiliki 4,45 orang anggota rumah tangga. Dengan demikian, besarnya Garis Kemiskinan per rumah tangga miskin secara rata-rata sebesar Rp 2.602.979,-/rumah tangga miskin/bulan,” katanya.

Penulis: RedCNB
Editor : Alfrid U. Gara