Hari Ini Pasukan BAKORMAD Nasional Pengawal MADN Diberangkatkan ke Balikpapan

PALANGKA RAYA, Canal Berita — Sebanyak kurang lebih 150 orang Anggota Pasukan Badan Komando Laskar Masyarakat Adat Dayak atau BAKORMAD Nasional dan pengurus inti dari Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat diberangkatkan ke Balikpapan, Kalimantan Timur hari ini Rabu, 12 Oktober 2022.

Keberangkatan pasukan pengawal kebijakan Majelis Adat Dayak Nasional atau MADN ini dalam rangka mengikuti Rakernas I MADN tahun 2022 serta Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus BAKORMAD Nasional di Balikpapan, Kalimantan Timur yang akan berlangsung dari tanggal 13-15 Oktober 2022 mendatang.

Sebelumnya pada tanggal 10 Oktober 2022 sebanyak kurang lebih 20 orang dari Pengurus inti BAKORMAD Nasional dan Pasukan Khusus telah berangkat menuju Balikpapan, Kalimantan Timur dalam rangka konsoludasi persiapan Rakernas serta Pelantikan dan Pengukuhan.

Dalam keberangkatan Pasukan BAKORMAD Nasional dan Peserta Rakesnas MADN ini dari Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah menuju Balikpapan dipimpin langsung oleh Anggota Dewan Pembina yang juga Ketua Harian DAD Kalteng Dr Andrie Elia.

Keberangkatan melalui jalur darat memggunakan 3 armada angkutan umum jenis bus, dua mengangkut rombongan dari Kalimantan Tengah dan 1 armada mengangkut rombongan dari Kalimantan Barat serta sejumlah mobil pribadi. (RedCNB)