Kota Palangka Raya Raih Piala Anugerah Adipura Tahun 2023 dengan Kategori Kota Sedang

PALANGKA RAYA,CanalBerita-Kota Palangaka Raya kembali memperoleh piala anugerah Adipura tahun 2023 dengan kategori Kota Sedang dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Piala Adipura tersebut diserahkan oleh Dirjen Pengelolaan Limbah dan B3 KLHK, Rosa Vivien Ratnawati dan diterima oleh Pj Walikota Palangka Raya, Hera Nugrahayu didampingi oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Achmad Zaini di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta Pusat, Selasa, 5 Maret 2024.

Pj Walikota Hera Nugrahayu mengatakan, keberhasilan Kota Palangka raya meraih Piala Adipura merupakan berkat dukungan dan kerja keras dari seluruh lapisan masyarakat. “Semoga, ini menjadi pemicu semangat agar kita terus meningkatkan kinerja dan kesadaran menjaga lingkungan hidup,” katanya.

Dia juga menekankan pentingnya perbaikan dan langkah-langkah lanjutan untuk menjaga kebersihan lingkungan. “Adipura yang diterima ini membuktikan bahwa upaya Pemerintah Kota Palangka Raya dalam mengelola sampah dan lingkungan sudah meningkat,” tukasnya.

Seperti diketahui, Adipura merupakan penghargaan bagi kota di Indoensia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan. Kota Palangka Raya menerima Piala Adipura untuk ketigakalinya.

Pertama kali pada Tahun 1995 dibawah Pemerintahan walikota Tuah Pahoe, Adipura kedua tahun 2022 dibawah pemerintahan Walikota Fairid Naparin dan ketiga Adipura tahun 2023 di bawah pemerintahan Pj Walikota Hera Nugrahayu.

Penulis: cnb
Editor: alfrid u gara