Bupati Lamandau Pastikan Akan Dapat Bantuan Korban Banjir Dari Pemprov Kalteng

NANGA BULIK – Bupati Lamandau, Hendra Lesmana mengatakan akan segera mendapat bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) untuk warga terdampak banjir yang melanda sejumlah wilayah Kabupaten Lamandau.

Hendra mengakui berdasarkan hasil rapat koordinasi bersama dengan Wakil Gubernur Kalteng beberapa waktu lalu, daerah yang dilanda banjir, termasuk Kabupaten Lamandau juga akan mendapatkan bantuan.

“Secara pemberitahuan pada saat rapat penanganan bencana beberapa waktu lalu, Pak Gubernur melalui Pak Wakil Gubernur bahwa ada juga didistribusikan bantuan paket sembako,” jelasnya, Rabu 19 Oktober 2022.

Kata Dia, nantinya TNI-Polri yang akan menyalurkan langsung di mana saja titik yang tidak tercover oleh Pemerintah Kabupaten Lamandau, itulah yang akan didorong.

“Hari ini bantuan dari Pemprov Kalteng memang belum sampai di Lamandau, karena secara simbolis tadi pagi Pak Gubernur juga baru melepas pemberangkatan paket bantuan ke daerah-daerah,” bebernya.

Diketahui, jumlah yang terdampak dari hasil pendataan ada sekitar 9.400 jiwa dari 3.400 KK terdampak banjir di Kabupaten Lamandau. (Andre).

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama Canalberita.com dengan beritasampit.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, 
grafis,  video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab beritasampit.co.id.