Polrestro Bekasi Bekuk Pelaku Begal Sadis di Sukatani

canalberita.com — Jajaran Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polsek Sutani, Polrestro Bekasi menangkap pelaku begal sadis yang kerap menggunakan senjata tajam. Pelaku tak segan-segan melukai korbannya apabila melawan saat dirampas sepeda motornya.

Tersangka Fikri (20) dan empat rekannya kerap beraksi di Jalan Raya Kampung Jagawana RT 03/RW 05 Desa Sukarukun Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi. Kepolisian juga meringkus seorang penadah barang hasil curian bernama Lukman.

“Dari beberapa laporan yang masuk, kami melakukan penyelidikan dan menangkap para pelaku dan masih mengejar pelaku lainnya,” ujar Kapolrestro Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan, Selasa (24/8/2021).

Menurutnya, penangkapan pelaku bermula saat kelompok begal berjumlah empat orang tersebut beraksi di Jalan Raya Kampung Jagawana, Sukatani pada Kamis, 19 Agustus 2021 pukul 03.00 WIB.

Fikri dan rekannya menggasak sepeda motor milik Ade Hendra. Tak lama berselang, komplotan begal ini kembali beraksi di lokasi yang sama pada Minggu, 22 Agustus 2021 dini hari. Kali ini, pelaku menyasar sepeda motor milik korban Jekson Situmeang.

“Di lokasi kejadian, jalan sepi dan banyak warga yang melintas,” tuturnya.

Para pelaku melakukan aksinya sambil mengancam dengan senjata tajam. “Para pelaku mengancam korban dengan senjata tajam jenis celurit,” imbuhnya.

Hingga kini, Polisi masih memburu para pelaku yang masuk DPO. Tersangka Fikri dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.

 

(Sumber: Berita Satu)