Sebelum Terbakar, Sempat Terdengar Ledakan di Kompleks Puntun

CANALBERITA.COM – Sebelum terjadi kebakaran di Kompleks Puntun, Jalan Rindang Banua, Gang Berkatilah, Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya pada Kamis 23 Desember 2021 malam sempat terdengar ledakan sekitar lokasi.

Hal tersebut disampaikan oleh Acil Masnah, salah satu korban dari kebakaran yang menghanguskan 28 di lokasi itu.

“Saya terbangun mendengar suara ledakan, kami pun keluar rumah kirain polisi. Tiba-tiba api sudah besar didepan rumah dan kami pun langsung menyelamatkan diri tanpa memikir harta benda lagi,” ucap Masnah sambil meneteskan air mata saat menjelaskan awal kejadian kepada wartawan, Jumat 24 Desember 2021 pagi.

Ia menjelaskan, awal titik api berada di depan rumahnya dan kemudian secara cepat langsung menyeberang jalan dan menghanguskan seluruh bangunan.

“Karena rumah disini jaraknya berdempetan maka api dengan cepat membesar dan langsung menyeberang membakar rumah kami. Sisa hanya pakaian di badan saja diselamatkan,” sebutnya.

Diterangkannya, sementara ini mereka sekeluarga harus mengungsi di tempat anaknya yang tidak jauh dari lokasi kebakaran. Dirinya juga tidak tahu dapat uang dimana untuk membangun rumah kembali.

“Kami tetap bersyukur karena bisa selamat dalam musibah tersebut. Untuk penyebab kami tidak tahu yang jelas sempat terjadi ledakan dan api sudah membesar,” tutupnya. (CNB1)