Harapan Ketua DPRD Kalteng, Kabupaten Kapuas dan Pulang Pisau sebagai Lumbung Pangan Terus Meningkatkan Produksi Padi

PALANGKA RAYA,CanalBerita -Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau murakan salah satu lumbung pangan di Provinsi Kalimantan Tengah atau Kalteng diharapkan terus meningkatkan produksi padinya. 

Harapan tersebut datang dari Ketua DPRD Kalteng Wiyatno. Hal tersebut mengingat Kalteng  sebagai provinsi penyangga Ibu Kota Nusantara atau IKN baru RI di Kalimantan Timur.

“Kapuas dan Pulang Pisau potensinya sangat besar, apalagi di sana ada food estate dan tidak menutup kemungkinan juga daerah lain di Kalteng ini bisa dijadikan lumbung pangan, tapi kedua daerah tersebut sudah memiliki program pangan skala besar,” kata Wiyatno, Senin 10 April 2023.

Ia menjelaskan, pemerintah baik pusat maupun daerah agar dapat terus meningkatkan pembangunan khususnya sarana dan prasarana infrastruktur pertanian di Kapuas dan Pulpis serta mengoptimalkan lahan pertanian yang ada, sehingga hasil produksi pertanian terutama padi di dua daerah itu dapat terus meningkat.

Di sisi lain, diamanatkan juga sangat mendukung keinginan pemerintah untuk menambah lahan di wilayah food estate kedua daerah tersebut, dengan demikian ke depan produksi pertanian pada program nasional tersebut bisa meningkat dan Kalteng terutama Indonesia mampu memperkuat ketahanan pangan.

“Selain dukungan pada infrastruktur dan lainnya, perlu juga pemerintah terus melakukan pendampingan terhadap program tersebut khususnya kepada para petani, sehingga nantinya produksi padi di sana dapat mengalami peningkatan dan memberikan dampak positif bagi daerah maupun secara nasional,” pungkasnya.

Penulis: bs/cnb/hrd
Editor: alfrid u. gara