Persembahkan Tiket 16 Besar MU untuk Solskjaer

CANALBERITA.COM – Michael Carrick mempersembahkan kelolosan Manchester United ke babak 16 besar Liga Champions untuk Ole Gunnar Solskjaer.

Manchester United melaju ke fase knock out Liga Champions 2021-2022, usai menang 2-0 atas Villarreal di Stadion La Ceramica, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan tim Setan Merah diciptakan Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho, hasil yang membuat mereka berhak meraih tiket perdelapan final.

Akhir pekan lalu, Man United memilih Michael Carrick untuk sementara menggantikan Ole Gunnar Solskjaer yang meninggalkan jabatannya.

Pelatih asal Norwegia itu dan Manchester United memutuskan berpisah setelah rentetan hasil buruk tim Setan Merah.

Usai kemenangan atas Villarreal, pelatih Carrick memuji para pemain, terutama Fred dan Sancho.

Selain itu, juru taktik berusia 40 tahun itu juga mengatakan bahwa kemenangan dan kelolosan Man United pantas diberikan untuk Solskjaer.

“Beberapa hari terakhir tidak mudah bagi klub. Saya merasa kemenangan ini untuk Ole,” tuturnya.

“Masih banyak hal yang harus dilakukan dan hal-hal yang harus diurus.”

Tak hanya membantu Man United meraih tiket 16 besar, Carrick juga menorehkan tonggak sejarah yang impresif.

Secara khusus, Carrick menjadi pelatih Inggris pertama yang memenangkan pertandingan pertamanya di Man United dalam 90 tahun.

Sebelum itu, mendiang pelatih Inggris Walter Crickmer melakukan ini pada November 1931.

Sementara, tugas berat Carrick masih akan berlanjut saat MU menjamu Chelsea di pekan ke-13 Liga Inggris.

Ini akan menjadi laga sulit Carrick dan anak buahnya. Chelsea saat ini dalam performa terbaik, dengan meraih 5 kemenangan dan 1 kali seri dari 6 laga terakhir di Liga Inggris.

Kontras dengan MU, yang menelan 5 kekalahan, 1 imbang, dan 1 kekalahan dari 7 pertandingan terakhir yang menjadi dasar pemecatan Solskjaer.

(sumber: skor.id)