Antimainstream! Pengantin Pilih Foto di Kuburan, Aksinya Tuai Perdebatan

canalberita.com Beredar video sepasang pengantin berfoto di lokasi yang tidak biasa. Pengantin tersebut tidak memilih foto di pelaminan. Mereka tidak seperti pengantin lainnya yang memilih mengabadikan momen dengan latar belakang dekorasi pelaminan. Pengantin itu justru memilih untuk berfoto di sebuah makam saat siang hari. Makam tersebut berada di sebuah lapangan terbuka. Tampak beberapa batu nisan di bawah pohon berukuran besar.

Keduanya tampak berpose di antara batu nisan tersebut. Aksi kedua mempelai itu justru mencuri perhatian warganet.

Dalam video yang diunggah oleh salah satu akun TikTok, kedua mempelai terlihat mengenakan gaun pengantin. Mereka berfoto setelah melalui beberapa rangkaian acara. Mereka lebih memilih untuk foto di luar. Namun lokasi yang dipilih justru menjadi perdebatan warganet. Pasalnya, mereka lebih memilih untuk berfoto di kuburan.

Meski makam tersebut hanya terdapat beberapa batu nisan, aksi kedua mempelai itu menjadi sorotan warganet.

“Foto di dekor (tidak) foto di kuburan (iya),” tulis keterangan dalam video itu, dikutip Beritahits.id.

Pengantin pilih foto di kuburan. (Tiktok)

 

Kedua mempelai itu juga mengenakan gaun pengantin berwarna hitam serta menggunakan adat Jawa.

Komentar Warganet

Aksi kedua mempelai yang berfoto di kuburan langsung menjadi perhatian warganet.

“Aneh-aneh aja pengantin jaman sekarang ya,” balas warganet.

“Awas nanti takutnya kena sawan kalau orang jawa bilang,” komentar warganet.

“Jangan lupa permisi, biasanya penunggu paling suka sama pengantin baru dan ibu hamil muda,” timpal warganet.

“Aku juga pernah pas prewedding. Alhasil dimarahin keluarga suruh hapus fotonya. Soalnya kalau di Jawa pamali,” kata warganet lain.

 

(Sumnber: Suara.com)