Liga Inggris: Tottenham Hotspur Mulai Galau, Takut Harry Kane Dibajak Bayern Munchen

Tottenham Hotspur dikabarkan mulai terganggung dengan rumor ketertarikan Bayern Munchen kepada Harry Kane.

Juara Bundesliga itu memutuskan untuk tidak menandatangani pengganti Robert Lewandowski pada musim panas 2022.

Bayern diperkirakan akan memburu striker baru mejelang musim 2023/2024.

Bayern diduga telah mengidentifikasi Harry Kane sebagai target nomor satu mereka. Menurut 90min via Sports Mole, Kamis (22/9/2022), Spurs mulai kepikiran dengan minat dari raksasa Jerman itu.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Bayern mulai menyeriusi rencana transfer tersebut.

Jurnalis Florian Plettenberg baru-baru ini mengatakan, dia yakin Bayern akan berusaha untuk mengontrak Kane pada akhir musim.

Saya yakin bahwa Kane akan menjadi target pasar nyata Bayern musim panas mendatang. Itu akan tergantung pada kinerja pemain musim ini, tetapi Bayern punya uang. Kingsley Coman, Sadio Mane, Serge Gnabry ada di sana, tapi nomor sembilan hilang,” kata Plettenberg kepada Sky Italia.

Kontrak Kane dengan Spurs akan berakhir pada Juni 2024. Menurut kabar, belum ada pembicaraan perpanjangan.

Kane dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester City musim panas lalu. Ia 27 gol dan mencatatkan 10 assist dalam 50 penampilan untuk Tottenham di semua kompetisi selama musim 2021-22.

Pemain asal Inggris itu juga memulai musim ini dengan performa impresif, mencetak enam gol dan satu assist dalam sembilan penampilan, dengan enam golnya tercipta dalam tujuh pertandingan Liga Inggris.

(sumber: bola.com)