Pentahbisan Gereja ASI Jemaat GKE Sumur Mas: Bupati Ajak Jemaat Tingkatkan Kualitas Iman

KUALA KURUN,canalberita.com--Bupati Gunung Mas Jaya S Monong mengajak Jemaat GKE Sumur Mas,  Kecamatan Tewah  untuk meningkatkan kualitas iman dan saling bergandengan tangan memberikan kontribusi positif sesuai dengan profesi, tugas dan tanggung jawab masing-masing demi kemajuan pembangunan daerah, khsusnya Kabupaten Gunung Mas.

Ajakan orang nomor satu di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau itu disampaikan dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P Umbing saat meresmikan dan pentahbisan  Gereja ASI Jemaat GKE Sumur Mas Kecamatan Tewah pada Kamis 29 September 2022.

Dalam sambutannya, Politisi Partai Golkar itu juga berpesan agar para jemaat bisa memanfaatkan gedung Gereja ASI itu dengan sebaik-baiknya sebagai sarana prasarana peribadatan dan persekutuan jemaat GKE.

“Semoga jemaat akan semakin bertumbuh dan berpacu  untuk semakin rajin dan taat beribadah, bersekutu dan melayani Tuhan. Sehingga nantinya bisa menumbuhkan kualitas iman dan terpancar pada perubahan pola sikap dalam kehidupan sehari-hari,” pesan Jaya dalam sambutannya yang dibacakan wakil Bupati Efrensia.

Kepada pimpinan Jemaat, Bupati juga berpesan agar memelihara bangunan gereja yang baru saja diresmikan dan ditahbiskan tersebut. “Kami mengimbau kepada pimpinan jemaat, para hamba Tuhan serta semua komponen warga jemaat untuk menjaga dan memelihara bangunan gereja ini dengan sebaik-baiknya,” ucapnya.

(RedCNB)

Bupati Gunung Mas Jaya S MonongGereja ASI Jemaat GKE Sumur MasJemaat GKE Sumur Mas