Berhembus Kencang di Masyarakat Calon Pemimpin Gumas 2024, Ada Nama Eksekutif Muda?

PALANGKA RAYA,canalberita.com–Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di gelar pada bulan November 2024. Artinya, dari sekarang masih ada waktu dua tahun lebih bagi para kandidat mensosialisasikan diri.

Sementara pemungutan suara secara serentak untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota, serta anggota DPD RI disepakati pemerintah, DPR RI dan KPU RI dilaksanakan pada Februari 2024.

Kendati pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 masih jauh, telah berembus  kencang di masyarakat nama-nama pasangan bakal calon (Bacalon) pemimpin  Gumas tahun 2024.

Nama-nama yang dihembuskan mulai dari pasangan petahana, yakni Bupati dan Wakil Bupati Gumas, Jaya S Monongg-Efrensia L.P Umbing akan kembali maju. Akan tetapi ada juga rumor pecah kongsi dan menjadi pesaing di Pilkada 2024.

Sederet nama bakal pendamping petahana Jaya S Monong yang juga Ketua DPD Partai Golkar Gumas ini mulai dari latar belakang pengusaha, politikus, birokrat hingga eksekutif muda.

Berlatar belakang pengusaha ada nama Cornelis Nalau Anton. Putra asli Gumas ini juga berlatar belakang politisi dan saat ini menjabat Bendahara DPC PDI Perjuangan Gumas.

Dari eksekutif muda kelas nasional ini disebutkan sangat tepat bersanding dengan petahana, dia adalah Wagetama I Disai, putra asli Gumas asal Desa Tumbang Lapan, Kecamatan Rungan Hulu.

Pria yang akrap disapa Wage ini  belum genap 30 tahun usianya sudah menduduki beberapa jabatan bergengsi sebagai direktur di beberapa perusahaan yang bergerak di usaha perkebunan kelapa sawit, perusahaan kontraktor hingga perusahaan distributor aspal.

Sementara petahana Wakil Bupati, Efrensia L.P Umbing yang berlatar belakang birokrat disebut-sebut bakal berpasangan dengan mantan Wakil Bupati Gumas periode 2014-2019 Rony Karlos.

Dari partai pemenang Pemilu, PDI Perjuangan  untuk calon Bupatinya ada dua nama, Lohing Simon dan Akerman Sahidar yang saat ini menjabat Ketua DPRD Gumas yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan  Gumas.

Sementara Lohing Simon saat ini menjabat Ketua Komisi B DPRD Provinsi Kalimantan Tengah. Kabar yang berhembus, Lohing Simon akan berpasangan dengan Roni Karlos.  Seperti diketahui, PDI Perjuangan  satu-satunya partai yang bisa sendiri mengusung calon.

Selanjutnya disebutkan ada pasangan Neni Adriati Lambung-Tahunjung alias Onjos. Neni saat ini menjabat Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya dan juga Ketua DPC PDIP Kota Palangka Raya.

Pasangan pendamping dikenal dengan nama panggilan Onjos ini berlatar belakang PNS aktif yang kini sukses membangun usahanya di bidang perdagangan dan perkebunan kelapa sawit.

Pasangan ini sebutkan bakal di usung dua sampai tiga partai politik yang memiliki wakil di DPRD Gumas ditambah partai yang tidak memiliki wakilnya.

(RedCNB)