TRAGIS! Enam Penambang Emas Tewas Tertimbun
CANALBERITA.COM – Sungguh tragis menimpa enam orang penambang emas di Desa Tumbang Torung, Kecamatan Bukit Santuai, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kamis 28 Oktober 2021 siang.
Mereka tewas setelah melaksanakan aktivitas mencari emas dengan cara menggali lubang dan tanah hasil galian dinaikan, namun pada saat kejadian mereka asyik bekerja terjadi hujan lebat sehingga tanah longsor dan menimbun para korban.
Dari informasi, di lokasi tersebut sebanyak 11 orang pekerja namun lima orang berhasil menyelamatkan diri ketika mendengar suara gemuruh dan kebetulan posisinya berada di atas, sedangkan yang lainnya asyik menggali lubang.
Waktu pelaksaan evakuasi cukup memakan waktu lama karena kondisi cuaca waktu kejadian cukup ekstrem, serta dalamnya para korban tertimbun akibat longsoran tanah.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotim, Rihel mengungkapkan, setelah mendapat laporan mereka langsung menuju lokasi pertambangan atau kejadian untuk melakukan evakusi.
“Waktu itu kondisinya hujan deras, sehingga menyulitkan kita menuju lokasi dan saat pelaksanaan evakuasi. Informasi lima orang selamat karena dia sempat berlari ketika longsor terjadi,” cetus Rihel.
Sementara untuk data-data korban yaitu, Dibau (46) asal Desa Sungai Ubar, Ahmadi (39) asal Desa Sungai Paring, MA Jimi asal Desa Sungai Ubar, Hebdri (35) asal Desa Tumbang Boloi, Supiansyah (46) asal Desa Dirung dan Edut asal desa Dirung Kecamatan Murung. (CNB1)