Erik Ten Hag Jadi Pelatih Barcelona
canalberita.com – Media asal Spanyol, El Nacional Catalunya, mengabarkan bahwa presiden Barcelona Joan Laporta sudah mencapai kesepakatan kontrak dengan pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag. Menurut laporan mereka, Erik Ten Hag akan menangani Barcelona per musim depan.
“Laporta telah mencapai kesepakatan dengan Ten Hag untuk menangani Barcelona musim depan,” tulis El Nacional Catalunya, mengutip dari Twitter @BarcaUniversal.
Sekadar informasi, masa depan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, berada di ujung tanduk. Ronald Koeman gagal membawa Barcelona bersaing di jalur juara Liga Spanyol 2021-2022.
Hingga pekan kedelapan Liga Spanyol 2021-2022, Barcelona hanya menempati posisi sembilan dengan 12 angka, terpaut lima poin dari Real Madrid di puncak klasemen.
Sementara di Liga Champions, Barcelona selalu kalah 0-3 dalam dua laga awal. Karena itu, medio pekan lalu Ronald Koeman kencang dikabarkan akan dipecat.
Sejumlah nama muncul sebagai pelatih Barcelona selanjutnya seperti Andrea Pirlo, Xavi Hernandez hingga Roberto Martinez. Namun, hingga kini belum ada tanda-tanda Ronald Koeman akan dipecat.
Lantas, jika Ronald Koeman dipecat di tengah musim, siapa yang akan menjadi suksesornya? Pelatih asal Jerman, Ralf Ragnick, digadang-gadang akan menjadi pelatih interim hingga akhir musim 2021-2022.
Setelah itu, barulah Erik Ten Hag yang terikat kontrak dengan Ajax Amsterdam hingga 30 Juni 2023, akan bertugas di Barcelona per musim panas 2022. Menurut laporan El Nacional, ada dua pemain yang diminta Erik Ten Hag untuk dibawa ke Barcelona.
Mereka ialah Matthijs de Ligt (Juventus) dan Ryan Gravenberch (Ajax Amsterdam). Untuk De Ligt, ia merupakan mantan anak asuh Erik Ten Hag di Ajax Amsterdam.
“Ten Hag berharap bisa membawa De Ligt ke timnya, begitu juga dengan Ryan Gravenberch,” tutup laporan El Nacional.
(sumber: okezone.com)