Debit Air Masih Tinggi, Warga Kasongan Mengeluh

canalberita.com — Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Katingan, Roby mengakui hingga sekarang tepatnya Jumat 27 Agustus 2021 debit air di Katingan Hilir sangat tinggi.

“Banjir sedang puncaknya di Kecamatan Katingan Hilir, dan di Keaamatan Pulau Malan dan Tewang Sangalang Garing sudah tidak bertambah. Semoga tisak ada hujan hari ini,” ujar Roby dengan beritasampit.co.id.

Ditempat terpisah, Septi warga Kasongan Lama berharap pemerintah daerah bisa merespon keluhan masyarakat yang terkena dampak banjir, terutama pasokan air bersih.

“Ya kita berharap, ada perhatian dari pemerintah daerah. Terutama soal pasokan air bersih,” keluhnya.

Sebelumnya, BPBD Kabupaten Katingan juga tengah memasang tenda posko sebagai alternatif bagi warga yang rumah terendam banjir. Selain itu juga pemerintah daerah juga mulai mendistribusikan bahan sembako ke warga terdampak banjir.

Untuk dikehui, hampir 8 Desa di Katingan Hilir juga mengalami dampak banjir, seperti Desa Banut Kalanaman, Telangkah, Kelurahan Kasongan Lama, Kasongan Baru, Talian Kereng, Tewang Kadamba dan Tumbang Liting.

 

Disclaimer:Artikel ini merupakan kerja sama Canal Berita dengan Berita Sampit. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Berita Sampit.