Final Copa America 2021, Casemiro Akui Timnas Argentina Mengerikan

Canalberita.com-– Timnas Brazil dan Argentina bakal berhadapan di final Copa Amerika 2021. Pertandingan akan digelar di Stadion Maracana, Minggu pagi WIB, 11 Juli 2021.

Laga ini menjadi final ideal karena kedua tim merupakan kekuatan terbesar sepakbola di benua Amerika Latin.

Selain itu, Brasil dan Argentina sejak turun temurun selalu melahirkan pemain-pemain bertalenta, bahkan sampai sampai saat ini.

Di kubu Brasil ada Neymar, sedangkan di Argentina terdapat Lionel Messi. Dua pemain tersebut pernah berduet di Barcelona pada 2013-2017.dan menghasilkan banyak trofi.

Jelang laga, gelandang Brasil Carlos Henrique Casemiro atau dikenal Casemiro buka suara. Ia mengakui bahwa Argentina dengan tim level tertinggi.

Meski demikian, Casemiro memperingatkan bahwa Argentina bukan sekadar Messi. Lebih dari itu banyak pemain lain yang memukau di sana.

“Argentina adalah tim dengan pemain dengan level tertinggi. Mereka bukan hanya tentang satu pemain,” ujar Casemiro dikutip dari Marca, Jumat 9 Juli 2021.

Kami tahu kualitas yang dimiliki Messi, dia adalah pemain hebat, tetapi kami harus menghargai seluruh tim Argentina dan kami harus menghormati mereka semua,” tambahnya.

Untuk itu, menurut Casemiro Brasil harus mewaspadai pemain lain di final nanti. Berkaca dari laga-laga sebelumnya yang dilakoni Argentina.

Bukan hanya Messi dan Lautaro Martinez. Kami tidak bisa berkonsentrasi hanya pada mereka berdua. Mereka adalah pemain berkualitas tinggi dan dua dari pemain level tertinggi di dunia, tetapi Argentina mencapai final, karena tim, pemain mereka,” tegasnya.

Sumber: viva.co.id